Keunggulan Tower Lamp Dibandingkan Penerangan Biasa

tower lamp

 

Penerangan menjadi hal yang sangat diperlukan. Dengan kondisi yang gelap, tentu melakukan pekerjaan menjadi sangat sulit dilakukan. Apalagi ketika itu adalah pekerjaan seperti konstrukti dan pekerjaan bangunan, tentu peran penerangan akan begitu penting. Untuk urusan tersebut, anda tentu perlu bantuan. Ditambah lagi, biasanya lokasi tambang juga berada cukup jauh dari sumber listrik dan medannya pun tidak mudah. Dengan situasi tersebut, peran dari adanya tower lamp akan sangat berguna.

Dibandingkan dengan penerangan biasa, ada keunggulan yang bisa disediakan oleh tower lamp. Salah satunya adalah mobilitasnya. Kalau menggunakan instalasi penerangan pada umumnya, mobilitasnya akan sangat rendah dan harus bongkar pasang yang pastinya memakan waktu. Hal tersebut bukannya mempermudah tapi justru mempersulit mobilitas. Sedangkan untuk light tower, struktur yang ada memang telah dibuat agar mudah dipindahkan. Secara umum, bagian-bagiannya terdiri dari genset, tiang, hingga bagian instalasi lampunya. Bahkan, perangkat tersebut dilengkapi dengan roda dan umumnya tiang lampunya bisa dilipat atau dipendekkan sehingga semakin mempermudah mobilitasnya. Saat lokasi tambang berpindah, instalasi lampu tersebut pun bisa dipindahkan juga.

Lalu, tower lamp akan memberikan keuntungan dari segi instalasi dan pengoperasiannya. Perusahaan pertambangan tak harus repot mempersiapkan instalasi listrik. Tiang listrik ataupun kabel yang panjang pun tak harus disediakan. Semua sudah ada dalam satu paket lighting tower tersebut. Sumber daya berasal dari genset, dan lampu beserta tiangnya pun sudah ada. Bahkan, ketinggian hingga jumlah lampu yang akan digunakan bisa disesuaikan dengan cukup mudah.

Masih berrkaitan dengan pembahasan sebelumnya, lighting tower mempunyai lampu yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Satu unit tower lamp biasanya bisa mencakup sekitar empat lampu. Lalu, watt dari lampu juga bisa disesuaikan selama tidak melebihi kapasitas genset atau sumber listrik yang digunakan. Dengan demikian, tentu semua menjadi lebih fleksibel. Penggantian lampu juga sangat mudah karena tiangnya bisa diatur ketinggiannya tanpa adanya satupun kendala. Dengan semua keunggulan tersebut, tidak mengherankan kalau kemudian tower lamp pun sangat populer di area tambang serta konstruksi. Pilihan produknya juga sangat beragam sehingga sangat mudah untuk mencari unit lighting tower yang sesuai keperluan dan budget yang tersedia.